Goofn.com – Inovasi pada sektor usaha kue atau yang lebih keren disebut cake semakin menunjukkan perkembangan.
Para pelakuusaha semakin lihai dalam menggunakan akses digital meliputi media sosial, blog dan website sebagai media utama untuk mempromosikan produknya.
Melalui media internet tersebut mereka juga melakukan update dan pembaruan atas kreasinya yang inovatif sehingga produk mereka tidak terkesan monoton.
Itu dilakukan untuk menimbulkan simpatik dan menarik pelanggan akan produk tersebut. Berbagai hal mereka lakukan untuk membuat kue memiliki tampilan yang indah dari segi tampilan hingga pengemasan.
Selain refleksi tersebut, anda patut menyimak beberapa tips pengusaha kue yang menambah wawasan anda untuk memulai usaha kue dengan segmentasi yang disukai.
Cara Jitu Pengusaha Kue Dalam Memasarkan Produknya
Dalam marketing diperlukan sebuah teknik dan juga strategi yang matang dan mumpuni agar hasil yang didapat menjadi lebih maksimal
1. Memilih segmen produk kue
Banyak variasi kue yang dapat anda pilih sesuka anda. Dari mulai kue basah hingga kue kering dapat menjadi fokus untuk dikembangkan.
Pemilihan segmen tersebut harus disesuaikan dengan kondisi pangsa pasar di sekitar anda atau ditempat usaha yang akan anda jalani. Jangan terlalu mengikuti arus.
Orang lain melakukan usaha kue A, anda akan ikut terjun dalam bidang kue A tanpa anda konfirmasi kepada pelaku lain.
Itu justru akan memicu persaingan yang tidak sehat. Jika yang lain memilih untuk berwirausaha di bidang kue basah, maka alangkah baiknya anda berekspansi dengan kue kering.
Jika anda menginginkan pokok yang sama, maka hendaknya anda bekerjasama dengan mereka atau mengikuti paguyuban sehingga anda akan mendapatdukungan dari mereka.
2. Melakukan Packaging yang Bagus, Menarik dan Unik
Ada pendapat “men see, men do”. Artinya orang akan membeli jika akan mengetahui kualitas barang yang ditawarkan. Pertama kali orang mengetahui baik buruknya suatu barang adalah dari penampilan luar, baru mendalami bagian dalamnya.
Jika dari luar saja sudah tidak mencerminkan kesan menarik, tidak akan ada orang yang ingin membeli produk kita. Solusinya adalah dengan menerapkan sistem packaging atau pengemasan yang baik.
Anda tidak perlu khawatir karenasekarang banyak penyedia packaging yang ditawarkan oleh packaging company atau outlet. Dengan harga yang cukup murah, anda dapat menambahkan nilai lebih pada produk yang sedang anda pasarkan.
Ini menjadi tips jitu pengusaha kue yang sering dilakukan. Dengan seperti itu, akan banyak orang atau pembeli yang tertarik untuk mendapatkannya.
3. Strategi Pemasaran yang Paling Jitu
Sosial media menjadi alasan pemasaran yang paling mudah dilakukan banyak pelaku usaha kue. Tentunya bagi kue yang bersifat kering karena dapat dikirim melalui logistik.
Jika segmennya adalah kue basah maka order melalui sosmed harus dikemas dengan sistem COD (cash on delivery) atau bayar setelah dikirim. Melalui gadget anda dapat memasarkan produk tersebut.
Sedangkan blog dan website akan menjadi sistem informasi yang lengkap dan detail mengenai produk anda karena dapat berbentuk artikel dan berita tentang kue.
Jika anda tidak sempat menulis, anda dapat menempuh jalan pemesanan artikel via penulis online yang kini sangat banyak dijumpai di internet.
Pada poin ini, anda dapat mengemas sistem kerjasama dengan membentuk sistem penjualan reseller atau dropshipper sebagai upaya ekspansi promosi produk anda agar omzet yang anda dapatkan meningkat. Inilah yang menjadi tips pengusaha kue sering dilakukan di masa kini untuk menambah keuntungannya.